Pages

MA 49 - 恭敬 [ Penghormatan]

Demikianlah telah kudengar: 

Pada suatu ketika Sang Buddha sedang berdiam di Sāvatthī, di Hutan Jeta, Taman Anāthapiṇḍika.

Pada waktu itu Sang Bhagavā berkata kepada para bhikkhu:

“Seorang bhikkhu seharusnya berlatih penghormatan dan penuh perhatian dan sopan terhadap teman-temannya dalam kehidupan suci. Jika ia tidak berlatih penghormatan dan tidak penuh perhatian dan sopan terhadap teman-temannya dalam kehidupan suci, maka tidak mungkin memenuhi bahkan aturan paling dasar berperilaku yang pantas. Jika aturan dasar berperilaku yang pantas tidak terpenuhi, maka tidak mungkin memenuhi aturan bagi seorang pelajar. Jika aturan bagi seorang pelajar tidak terpenuhi, tidak mungkin memenuhi [praktek-praktek yang merupakan bagian dari] kelompok moralitas. Jika kelompok moralitas tidak terpenuhi, tidak mungkin memenuhi [praktek-praktek yang merupakan bagian dari] kelompok konsentrasi. Jika kelompok konsentrasi tidak terpenuhi, tidak mungkin memenuhi [praktek-praktek yang merupakan bagian dari] kelompok kebijaksanaan. Jika kelompok kebijaksanaan tidak terpenuhi, tidak mungkin memenuhi [praktek-praktek yang merupakan bagian dari] kelompok pembebasan. Jika kelompok pembebasan tidak terpenuhi, tidak mungkin memenuhi [praktek-praktek yang merupakan bagian dari] kelompok pengetahuan dan penglihatan atas pembebasan. Jika kelompok pengetahuan dan penglihatan atas pembebasan tidak terpenuhi, tidak mungkin mencapai nirvana.

“[Namun,] jika seorang bhikkhu berlatih penghormatan dan penuh perhatian dan sopan terhadap teman-temannya dalam kehidupan suci, adalah mungkin memenuhi aturan dasar berperilaku yang pantas. Jika aturan dasar berperilaku yang pantas terpenuhi, adalah mungkin memenuhi aturan bagi seorang pelajar. Jika aturan bagi seorang pelajar terpenuhi, adalah mungkin memenuhi kelompok moralitas. Jika kelompok moralitas terpenuhi, adalah mungkin memenuhi kelompok konsentrasi. Jika kelompok konsentrasi terpenuhi, adalah mungkin memenuhi kelompok kebijaksanaan. Jika kelompok kebijaksanaan terpenuhi, adalah mungkin memenuhi kelompok pembebasan. Jika kelompok pembebasan terpenuhi, adalah mungkin memenuhi kelompok pengetahuan dan penglihatan atas pembebasan. Jika kelompok pengetahuan dan penglihatan atas pembebasan terpenuhi, adalah mungkin mencapai nirvana.”

Ini adalah apa yang dikatakan Sang Buddha. Setelah mendengarkan perkataan Sang Buddha, para bhikkhu bergembira dan mengingatnya dengan baik.

Karma JIgme

Instagram